Saturday, January 11, 2014

Menghubungkan Database MySQL dengan PHP

Menghubungkan Databse MySQL dengan PHP - Saat ini bahasa pemprograman PHP adalah bahasa pemprograman web yang paling populer dan database MySQL adalah database yang paling banyak digunakan.

Lalu apa fungsinya menghubungkan/mengkoneksikan PHP dengan database MySQL??
Jika ingin memiliki website dinamis atau isinya bisa berubah-ubah tentu dibutuhkan yang namanya database yang berfungsi untuk menyimpan data-data, dari data tersebut nantinya akan ditampilkan di website sehingga menjadi informasi yang dibaca oleh pengunjung website tersebut.

Menghubungkan website php dengan database mySQL
Menghubungkan Database MySQL dengan PHP


Langkah-langkah menghubungkan Database MySQL dengan PHP :

1. Buat file dengan nama " konek.php "bisa menggunakan notepad atau Dreamweaver.
2. Isi kode berikut ini di dalam file yang kita buat tadi.
<?php
$host = "localhost";
$user = "root";
$pass = "";
$db   = "tutor95";
$konek = mysql_connect($host, $user, $pass) or die(mysql_error());
if ($konek){
mysql_select_db($db);
}else{
echo "Database tidak terhubung karena kesalahan".mysql_error();
}
?> 

Note :
$host adalah Server SQL
$user adalah Nama UserName
$pass adalah Password
$db adalah Nama Database

Jika setiap file php memerlukan data dari database yang kita buat tadi, kita tidak usah repot-repot membuat file php seperti tadi cukup di include-kan saja dengan file konek.php.


<?php
include "koneksi.php";
//kode php;
?>

Demikianlah artikel kali ini tentang Menghubungkan Database MySQL dengan PHP, semoga artikel ini dapat bermanfaat.

6 comments:

Silahkan Berkomentar Dengan Kata-Kata yang Sopan

Powered By Blogger · Designed By Seo Blogger Templates